Hal tersebut sangat normal terjadi karena tak sedikit orang yang takut untuk membuka dirinya karena merasa takut akan penolakan dan kritik dari orang lain. Rahasianya adalah dengan mengetahui di mana level kenyamanan Anda dan mendorongnya sedikit lagi.
Nah, untuk membantu Ladies sekalian, berikut ini ada 10 tips agar Anda berani tampil seksi dan percaya diri saat bercinta.
Memakai lingerie seksi
Ladies, Anda mungkin merasa memakai bra dan celana dalam sudah membuat Anda terlihat menarik. Namun, memakai lingerie seksi bisa membuat Anda tampil lebih seksi dan percaya diri karena Anda terlihat berbeda dari biasanya. Tidak perlu mengenakan lingerie yang berlebihan, cukup lingerie yang nyaman dipakai dan lihat bagaimana reaksi suami Anda.
Memainkan peran yang tidak biasa
Berperan sebagai orang lain yang menurut Anda atau suami seksi dapat membantu Anda agar merasa lebih seksi saat bercinta. Cobalah untuk berperan sebagai Scarlett Johansson yang seksi atau Nicki Minaj dengan tubuh yang seksi dan penampilan yang unik.
Memainkan peran sebagai orang lain bisa bermanfaat sebagai topeng yang menutupi rasa tidak percaya diri Anda. Jika bingung, Anda bisa bertanya pada suami peran apa yang ingin Anda perankan.
Dirty talk
Dirty talk merupakan salah satu hal penting untuk dapat meningkatkan gairah seksual Anda dan suami saat bercinta. Agar dirty talk tidak membosankan, Anda bisa membuat permainan dari dirty talk tersebut. Tuliskan dengan tangan di tubuh suami kata-kata seperti “cium” atau “blowjob” dan jika ia menebak dengan benar maka ia bisa mendapatkan aksi tersebut.
Nyalakan lagu yang membangkitkan gairah
Mendengarkan sebuah lagu yang dapat membuat Anda merasa lepas, bebas, dan semakin bergairah bisa membantu Anda untuk dapat merasa percaya diri dan seksi di atas ranjang. Lagu tersebut harus mampu membuat Anda merasa benar-benar gila dan bergairah sehingga berani untuk beraksi lebih saat bercinta dengan suami.
Nyalakan lampu yang temaram
Cahaya lampu yang tidak terlalu terang atau terlalu gelap terbukti dapat membuat seseorang semakin bergairah saat sedang bercinta. Cahaya tersebut cukup untuk melihat wajah dan apa yang sedang dilakukan suami serta cukup indah untuk meninggalkan bayangan yang menggairahkan. Jadi, pilihlah cahaya lampu yang temaram yang cocok bagi Anda dan suami.
0 komentar:
Post a Comment